slider

BIMTEK SPP & TIK

Perpustakaan Nasional (Perpusnas) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Strategi Pengembangan Perpustakaan (SPP) dan Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial di Hotel Luminor, Senin (5/6). Program nasional Perpusnas ini mendapatkan dukungan Badan Perencanaan Nasional (Bappenas) dan Kementerian Desa. TPBIS merupakan suatu pendekatan pelayanan perpustakaan yang berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat pengguna perpustakaan. Secara empiris kegiatan TPBIS telah memberikan dampak dalam peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Untuk Kaltara, program ini sudah dijalankan sejak 2020 hingga 2022 lalu dan menjangkau 4 perpustakaan umum daerah kab/kota dan 9 perpustakaan desa penerima manfaat program. Tahun ini, Kaltara kembali dipercaya dengan terpilihnya 7 perpustakaan umum desa/kelurahan yaitu Desa Kaliamok, Desa Kuala Lapang, dan Semengaris, Kabupaten Malinau serta Kelurahan Juata Laut, Kelurahan Kampung Enam, Kelurahan Karang Balik dan Kelurahan Mamburungan, Kota Tarakan. Dengan Bimtek ini diharapkan para fasilitator daerah dan peserta bisa menjadi motor penggerak dan diharapkan dapat mewujudkan layanan perpustakaan yang tepat sesuai perkembangan teknologi sehingga mampu mendampingi masyarakat menghasilkan produk bernilai tambah dan berdaya saing melalui beragam kegiatan literasi dan pelatihan keterampilan di perpustakaan.