slider

WORKSHOP PEGIAT LITERASI DAERAH 2023

Siang peradi semua. Dalam rangka menggalangkan gemar membaca di Kaltara, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kaltara menggelar Workshop Pegiat Literasi di Hotel Luminor, Tanjung Selor, Rabu (9/8).

Kegiatan yang diikuti 50 peserta terdiri dari pegiat Literasi, Pengelola Perpustakaan Desa, Taman Baca Masyarakat (TBM), Kelompok Belajar, serta Komunitas Literasi. Selain itu ada juga dari pegiat literasi komunitas se Kabupaten Bulungan, perwakilan BI dan 2 orang dari BPK Kaltara.

Mewakili Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) H Zainal A Paliwang, Asisten III Sekretariat Provinsi Pollymart Sijabat, mengatakan, perpustakaan memiliki peran strategis bagi masyarakat untuk belajar dalam mengenal, memahami dan menerapkan ilmu yang didapatkan. Perpustakaan tidak hanya menjadi tempat meminjam dan membaca buku. Tetapi juga sebagai pusat kegiatan masyarakat.

Pegiat literasi daerah adalah motivator, inspirator dan menjadi panutan masyarakat dalam aspek minat baca, maupun kegemaran membaca. Karenanya, melalui kegiatan ini, bertujuan membangun sinergi, efektifitas dan optimalisasi dalam menggalakkan literasi di daerah.